Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Agar Blog banjir Pengunjung dengan Mudah

Cara Agar Blog banjir Pengunjung dengan Mudah

Banyak diantara blogger pemula yang mengeluh karena artikelnya tak kunjung ada yang membaca atau bisa dibilang blog sepi pengunjung. Hal ini kadang membuat para blogger keleingan semangat untuk menulis dan malah malas – malasan. Saat mereka membuka facebook pun akan merasa iri, karena dengan santainya banyak yang pamer uang hasil adsense. Kini untuk Anda yang mengalami hal tersebut tidak perlu galau atau merana karena pada dasarnya banyak hal yang dapat dilakukan dengan mudah untuk mendapatkan visitor yang banyak. 
Cara Agar Blog banjir Pengunjung dengan Mudah
Cara Agar Blog banjir Pengunjung dengan Mudah

Berikut Cara Agar Blog banjir Pengunjung dengan Mudah :

1. Lakukan Studi Kasus dengan berbagai tools gratis

Ada banyak cara yang dapat dilakkan untuk mendapatkan berbagai trending, salah satu website penyedia layanan ini adalah si empunya alias dari google. Untuk mengetahui trend berdasarkan negara Anda bisa membuka di link https://www.google.com/trends/hottrends

Di sana Anda akan menemukan berbagai trens yang masih aktif hingga sekarang yang pasti ini akan mendatangkan visitor. Selain itu kamu juga dapat mencari topic atau bahasaan artikel yang sedang ramai dicari berdasarkan kurun waktu satu tahun terakhir di sebuah negara dengan menggunakan tool topcharts. Ada banyak link https://www.google.com/trends/topcharts

2. Buat artikel setelah mendapatkan trends yang hot.

Kalau Anda malas maka Anda akan termasuk ke dalam golongan orang yang rugi. Untuk itu setelah Anda menemukan keyword yang sedang trending maka buatlah artikel yang panjangnya antara 500 hingga 700 kata tidak perlu banyak – banyak yang penting adalah mengandung keyword dan artikelnya pun mengandung mutu yang bagus.


3. Jangan Pernah sekalipun copas

Google telah melakukan serangkaian perbaikan pada sistemnya sehingga jika artikel kamu copas maka google akan segera tidak menginde artikel tersebut. Jika pada zaman dahulu muncul trend blog copas maka mulai sejak google mengubah algoritmanya blog tersebut akan musnah. Membuat artikel itu mudah yang sulit adalah mengubah mindset dan pandangan Anda. Jangan mudah menyerah mulailah buat artikel ori buatan Anda sendiri.

“Wah saya kalau buat artikel susah mas”

Jika kamu tipe orang yang seperti itu maka cara yang paling baik adalah sisihkan sedikit uang Anda untuk membeli artikel. Banyak diluaran sana orang yang menjual artikel orisinil buatnya dengan harga yang terjangkau namun kualitas ajib. Perbanyaknya research dan perbanyakanlah kenalan. Jangan sampai Anda tertipu oleh para content writer yang abal – abal. Untuk itu ada beberapa langkah yang dapat Anda gunakan untuk memilih content writer. Mulai dari segi harga yang ditawarkan dan proses pengerjaan.

4. Perbaiki Template dan gunakan backlink

Template sebenarnya juga akan mempengaruhi kualitas blog Anda. ini juga berarti akan mempengaruhi google dalam mengindex artikel Anda menjadikan page one atau tidak. Pastikan bahwa Anda menggunakan template yang responsive baik di mobile maupun desktop. Jika Anda mempunyai cukup uang Anda juga dapat membeli template buatan para blogger terkenal seperti Mas Sugeng dengan blognya sugeng.id ( Ini bukan promosi ya). Jangan lupa untuk memasang template dengan benar dan mengedit beberapa bagian agar selalu responsive. Backlink juga berguna dalam dunia blog. Semakin banyak blacklink yang Anda miliki maka semakin bagus. Anda dapat menambah backlink gratis dengan cara comment pada blog orang lain yang menyertakan link blog Anda. Melakukan Exchange atau pertukaran blacklink dengan yang lain. Bisa juga Anda menggunakan jasa backlink yang tersedia di berbagai grup blog. 

Itulah beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menambah visitor blog dengan mudah dan cepat.
M.Munib
M.Munib Semoga bisa menginspirasi orang lain

Posting Komentar untuk "Cara Agar Blog banjir Pengunjung dengan Mudah"