Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih

Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih - Bawang putih telah lama digunakan sebagai obat, di mesir kuno dulu bawang putih dikonsumsi oleh para pekerja yang membangun piramida agar tetap kuat dan sehat, bahkan di negara Lebanon bawang putih digunakan sebagai obat diet. Manfaat dari bawang putih adalah membantu meningkatkan sirkulasi darah, mampu menangkal flu, mengobati cacingan, mengobati reumatik, dan juga bisa membantu meredakan sulit tidur (insomnia).
Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih
Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih

Selain digunakan untuk bumbu masakan bawang putih, juga sangat efektif untuk mengobati flu dan batuk karean di dalam bawang putih mengandung sulfur yang dapat menambah dan mempercepat kinerja membran mucous yang terdapat di saluran pernafasan yang berguna untuk melegakan tenggorokan dan mengeluarkan lendir . Bawang putih mentah juga efektif untuk membantu dalam membunuh bakteri-bakteri penyebab penyakit.

Anda bisa memanfaatkan bawang putih dengan langsung memakannya mentah-mentah ketika anda merasa sakit, atau anda juga bisa menggunakannya untuk menambah cita rasa masakan.

Cara Membuat obat flu dan Batuk Menggunakan Bawang Putih.

1. Untuk Obat Flu
Tumbuk dan Haluskan bawang putih kemudian masukkan kedalam panci yang berisi susu dingin lalu panaskan kurang lebih 1-2 menit setelah itu minum selagi masih hangat.

2. Untuk Obat Batuk
Teteskan cairan Bawang putih Ke dalam satu sendok teh sebanyak lima tetes, Lalu minumlah 3 kali sehari secara teratur

Nah itulah Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih, masih banyak lagi manfaat dari bawang putih seperti mengobati Kolestrol, Kanker, Wasir, meningkatkan stamina, mengobati penyakit jantung, menurunkan tekanan darah tinggi, berbagai masalah kulit seperti kutil dan lain sebagainya.Namun ada efek samping dari bawang putih jika anda mengkonsumsinya terlalu banyak yaitu membuat nafas menjadi bau.

Cara Mengatasi Nafas bau karena bawang putih:

1. Anda bisa memakan kulit limau dengan cara di kunyah
2. Anda bisa merebus dahulu bawang putih sebelum dimakan
3. Cara yang paling mudah anda bisa minum air teh atau kopi setelah makan bawang putih
4. Anda juga bisa mengimbangi dengan memakan telor atau makanan yang mengandung protein.

Demikian Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih, semoga cepat sembuh dan bermanfaat. Terima kasih


M.Munib
M.Munib Semoga bisa menginspirasi orang lain

Posting Komentar untuk "Cara Mengobati Flu dan Batuk Dengan Bawang Putih"